Teman Sandy pernah nemu di internet tentang pinjaman online yang menjamin sat-set-sat-set langsung cair? Waspadai pinjaman online palsu!

Dengan maraknya penggunaan pinjaman online, hal ini menjadi kesempatan bagi oknum-oknum tidak bertanggung jawab untuk melakukan kejahatan. Dengan begitu alangkah baiknya kita mengetahui ciri-ciri penawaran palsu di dunia pinjaman online!

Beberapa hal yang perlu diwaspadai diantaranya:

  1. Suku bunga yang nggak masuk akal
    Penawaran dengan suku bunga yang terlalu rendah atau tinggi dapat menjadi tanda penipuan. Waspadai suku bunga yang jauh lebih rendah dari standar pasar, karena hal ini bisa menjadi trik untuk menarik calon peminjam tanpa evaluasi kredit yang cermat.
  2. Tidak ada regulasi atau lisensi terlihat
    Lembaga keuangan yang sah akan memiliki lisensi dan terdaftar secara resmi. Periksa apakah ada informasi regulasi yang terlihat di situs web atau aplikasi pinjaman.
  3. Website dan aplikasi yang tidak profesional
    Perhatikan tampilan website atau aplikasi pinjaman. Penawaran palsu mungkin memiliki desain yang kurang profesional, ejaan yang buruk, atau tautan yang tidak berfungsi